Educational

5 Manfaat Baking Soda Untuk Kulit Wajah dan Cara Penggunaannya!

Selain digunakan sebagai bahan pengembang makanan, manfaat baking soda atau yang lebih dikenal dengan soda kue ternyata memiliki manfaat lain sebagai penunjang kecantikan. Penasaran kan? Yuk baca artikel ini sampai habis ya untuk mengetahui manfaat baking soda untuk kulit.

Manfaat Baking Soda Untuk Kulit

Melansir dari laman Hellosehat, baking soda atau soda kue memiliki tingkat keasaman (pH) 9. Angka tersebut menunjukkan bahwa bahan ini termasuk ke dalam golongan basa. Hal tersebut yang menjadikan baking soda memiliki manfaat untuk kecantikan.

Dalam penggunaannya pun tidak boleh sembarangan karena sifat basanya yang tinggi. Seperti yang sudah diketahui, (pH) kulit sekitar 5,5, sementara baking soda memiliki (pH ) 9 yang terlalu basa. Apabila dilarutkan dengan air, secara langsung bisa merusak keseimbangan pH kulit.

Sehingga pastikan kamu menggunakan baking soda dengan menyampurkan bahan lain untuk memperoleh manfaat baking soda untuk kulit yang benar.

Baking soda mengandung sifat anti-inflamasi dan antiseptik. Hal ini yang menjadikannya sebagai bahan yang ideal dalam krim, untuk mengatasi kulit yang iritasi, gigitan serangga, dan ruam ringan pada kulit. Dengan ini, manfaat baking soda untuk kulit tidak hanya untuk kecantikan saja, melainkan baik juga untuk kesehatan dan permasalahan kulit Sobat Natha.

Berikut ini beberapa manfaat baking soda untuk kulit yang telah Natha rangkum dari berbagai sumber, beserta cara pemakaian yang benar.

1. Manfaat Baking Soda Sebagai Exfoliator Alami

Baking soda berfungsi sebagai agen pengelupasan kulit (exfoliation agent). Cara memanfaakan baking soda sebagai exfoliator alami sebagai berikut:

  1. Campur satu sendok teh baking soda dengan pembersih wajah yang biasa Sobat Natha gunakan atau pembersih wajah yang ringan dan lembut.
  2. Oleskan campuran tersebut pada wajah kemudian pijat kulit wajah secara lembut selama 5 menit.
  3. Setelah itu, bilas wajah menggunakan air hangat dan keringkan dengan handuk secara lembut.

2. Mengatasi Jerawat dan Breakout

Sifat antibakteri dan antiinflamasi pada baking soda mampu mengatasi jerawat dan breakout. Namun yang perlu Sobat Natha ketahui, baking soda dalam bentuknya yang murni bisa jadi terlalu keras untuk kulit, khususnya pemilik kulit sensitif.

Untuk menggunakan baking soda sebagai bahan untuk mengatasi jerawat caranya:

  1. Campurkan 1-2 sendok teh dengan pembersih wajah yang ringan.
  2. Campur dengan air hangat untuk mengubahnya menjadi seperti pasta dan oleskan pada area yang berjerawat.
  3. Diamkan hingga 10-15 menit lalu bilas dengan air hangat.

3. Mampu Menghilangkan Komedo

Komedo menjadi suatu permasalahan kulit yang paling banyak dijumpai. Sama halnya dengan jerawat, komedo membuat penderitanya kurang percaya diri. Namun, kali ini Sobat Natha tak perlu khawatir lagi karena kita bisa memanfaatkan baking soda untuk menghilangkan komedo di wajah.

Baking soda dipercaya mampu mengangkat sel kulit mati, sebagai bahan dasar pengelupas yang baik. Melansir dari Liputan6, berikut ini adalah cara penggunaan baking soda untuk mengatasi komedo:

  1. Bersihkan wajah menggunakan air hangat terlebih dahulu agar membuka pori-pori di sekitar hidung.
  2. Campur satu sendok makan baking soda dengan pasta gigi secukupnya.
  3. Gosok secara halus beberapa menit di bagian hidung atau daerah yang terdapat komedo.
  4. Terakhir, bilas wajah menggunakan air dingin, untuk mengecilkan pori-pori kembali. Lalu Sobat Natha dapat mengoleskan krim pelembab.

4. Mencerahkan Kulit

Baking soda juga biasanya dimanfaatkan sebagai pencerah yang efektif. Karena dapat membantu memudarkan noda gelap, terutama dari bekas luka. Baking soda juga dapat membantu untuk mengangkat kulit mati penyebab noda hitam. Sobat Natha juga dapat menambahkan lemon untuk mendapat warna kulit merata.

Merangkum dari doktersehat, berikut langkah yang bisa kamu lakukan:

  1. Campurkan 1 sendok teh baking soda dengan 1 sendok teh perasan lemon.
  2. Aplikasikan campuran tadi ke area wajah.
  3. Pijat secara halus dan lembut, lalu biarkan meresap selama 1-2 menit.
  4. Bilas menggunakan air dan keringkan dengan handuk yang lembut.
  5. Gunakan juga pelembap agar kulit tidak kering.
  6. Lakukan sebanyak 2-3 kali seminggu, sesuai kebutuhan.

5. Menghilangkan Mata Panda

Mata panda atau kantung hitam di bawah mata biasanya muncul ketika kamu tidak mendapatkan kualitas tidur yang baik. Namun, kamu tidak perlu khawatir lagi karena kamu dapat menghilangkan mata panda dengan bahan sederhana yang ada di rumah.

Cara penggunaan baking soda untuk menghilangkan mata panda sebagai berikut:

  1. Siapkan teh chamomile, 1 gelas air dan 1 sendok makan soda kue.
  2. Buat secangkir teh chamomile biasa dan biarkan hingga dingin.
  3. Tambahkan soda kue dan blender. Oleskan campuran itu di bawah matamu dan diamkan selama 10 hingga 15 menit
  4. Lalu, bersihkan area tersebut dengan air segar dan keringkan.

Nah, itulah lima manfaat baking soda untuk kulit. Perlu Sobat Natha pahami juga untuk tidak menggunakan baking soda sebagai masker jika memiliki jenis kulit yang sensitif atau kering agar kulit tidak rusak. Untuk mengetahui jenis kulitmu, kamu dapat membaca artikel dibawah ini.

Baca Juga : Cara Mengetahui Jenis Kulit Dengan Cara Ini

Semoga artikel ini bermanfaat ya!

Sharing is Caring
Arif Rahman

Recent Posts

Mau Bisnis Skincare? Pemula Wajib Tahu Ini

Memilih jasa maklon skincare yang tepat adalah langkah penting dalam membangun bisnis skincare. Dengan jasa…

2 bulan ago

Catat! 4 Cara Mengatasi Kulit Tangan Kering Dengan Mudah

Ada berbagai cara mengatasi kulit tangan kering. Hal ini sangat penting diterapkan meski tidak berbahaya.…

2 tahun ago

7 Tips Makeup Untuk Wajah Berjerawat

Punya kulit wajah berjerawat? Berikut ini Natha akan share tips makeup untuk wajah berjerawat. Baca sampai…

2 tahun ago

Cara Memerahkan Bibir Secara Alami, 8 Bahan Ini Bisa Kamu Coba!

Siapa yang tidak mau memiliki bibir merah secara alami. Beberapa orang melakukan perawatan khusus untuk…

2 tahun ago

Manfaat Wortel Untuk Kulit Wajah dan Cara Pengolahannya

Selain baik untuk kesehatan mata, ternyata wortel memiliki segudang manfaat untuk kesehatan kulit. Pasalnya, wortel…

2 tahun ago

Penyebab Kulit Kering Saat Hamil dan Cara Mengatasinya!

Ketika masuk ke masa kehamilan, akan ada banyak perubahan yang terjadi pada tubuh sang ibu.…

2 tahun ago